KMP Berembang Tambah Jadwal Keluar Masuk Meranti 

Kepulauan Meranti | Jumat, 07 April 2023 - 10:10 WIB

KMP Berembang Tambah Jadwal Keluar Masuk Meranti 
Pelabuhan Ro-Ro, Desa Insit, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti jadi lokasi terbaik untuk mengisi waktu luang masyarakat menjelang berbuka puasa, Kamis (6/4/2023). (WIRA SAPUTRA/RIAU POS)

BAGIKAN



BACA JUGA


SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Kapal Ro-Ro Berembang menambah jadwal keberangkatan dari Insit Kepulauan Meranti dan Sungai Selari, Pakning, Bengkalis untuk menghadapi arus mudik Idulfitri 2023 ini.  

Penambahan jadwal keberangkatan diberlakukan mulai mulai 17 April 2023 mendatang melayani debarkasi dan embarkasi atara Desa Insit, Kampung Balak Kepulauan Meranti dan Sungai Selari Bengkalis. 


Jika sebelumnya jadwal keberangkatan dari Desa Insit menuju Sungai Pakning hanya sepekan sekali, ditambah menjadi dua hari sekali keberangkatan. 

Demikian disampaikan Kepala Operasional Pelabuhan Penyeberangan Insit dan Pecah Buyung, Hasrizal SIP kepada Riau Pos, Kamis (6/4).  

“Jika sebelumnya keberangkatan KMP Berembang dari Pelabuhan Insit, hanya sekali sepekan yakni setiap Sabtu, maka menjelang Idulfitri dilakukan penambahan. Dimulai dari 17 April 2023 mendatang,” ujarnya.  

Secara rinci diungkapkannya, penambahan dimulai 17 dan 19 April 2023 keberangkatan dari Insit menuju ke Sungai Pakning. Sebaliknya pada 18 dan 20 Aprildari Desa Insit ke Pakning, dan kembali lagi dari Pakning ke Insit pada Kamis 29 Juni 2023 KMP dari Pakning kembali ke Insit. 

Lebih jauh, setelah Idulfitri, penambahan jadwal Ro-Ro juga sebanyak dua kali keberangkatan pada 28 Juni 2023 dari Desa Insit ke Pakning dan kembali lagi dari Pakning ke Insit pada 29 Juni 2023. 

“Untuk penambahan rute pada akhir tahun terdiri dari Selasa 26 Desember dari Insit ke Pakning dan kembali lagi ke Insit pada keesokan harinya yaitu Rabu 27 Desember 2023,” katanya.(wir)
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook